Kamis, 16 Juli 2009

Beberapa Kali Tertunda, Endeavour Akhirnya Meluncur

foto berita artikel

Setelah lebih dari tiga kali mengalami penundaan peluncuran, akhirnya pesawat ulang-alik Endeavour meluncur juga pada hari Rabu, pukul 18.30 kemarin waktu setempat. Bertempat di Florida sebagai tempat peluncuran, pesawat ulang-alik ke-127 milik NASA ini direncanakan memulai misi untuk menyelesaikan pembuatan laboratorium penelitian Jepang, Kibo, di Stasiun Antariksa Internasional.


Pesawat ulang-alik Endeavour ini membawa satu peron buatan Jepang yang akan dipasang di bagian luar laboratorium Kibo, yang bernilai 2,4 miliar dolar AS. Sebelumnya, dua bagian pertama Kibo dipasang di stasiun antariksa internasional tersebut pada 2008 yang lalu.

Beberapa upaya peluncuran sebelumnya dibatalkan karena berbagai sebab, mulai dari kebocoran bahan bakar hidrogen hingga cuaca. Salah satu upaya peluncuran dilakukan NASA pad hari Sabtu yang lalu (11/7)  ketika NASA memerintahkan pemeriksaan sistem elektrik pesawat ulang-alik tersebut, menyusul serangkaian sambaran petir. Sedangkan dua upaya berikutnya, pada hari Minggu (12/7) dan Senin (13/7), juga gagal akibat cuaca buruk.(

Terkait

Description: Beberapa Kali Tertunda, Endeavour Akhirnya Meluncur Rating: 4.5 Reviewer: Anonim ItemReviewed: Beberapa Kali Tertunda, Endeavour Akhirnya Meluncur
Al
Mbah Qopet Updated at: 22.33

0 komentar:

Posting Komentar