Jumat, 21 Agustus 2009

Netbook Asus EeePC MK90 Disney Netpal Super Murah




foto berita artikelDevice Asus EeePC terbaru baru kali ini bukan sembarang netbook. Netbook EeePC MK90, yang siap dijual di toysrus.com mulai Rabu (18/08) lalu secara eksklusif diberi nama Disney Netpal. System netbook EeePC MK90 tersebut memiliki dua modus, untuk modus orang tua, tampak seperti system Windows XP, sedangkan untuk modus anak-anak, program brand dan theme Disney lebih mendominasi. Netbook Asus EeePC MK90 ini hadir dengan warna Princess Pink dan Magic Blue.

Anak-anak dapat melakukan personalisasi mini laptop Asus EeePC MK90 ini dengan beberapa theme dari film Cars, Lilo and Stitch hingga Hannah Montana dan Wall-E. Anak-anak juga dapat mengontrol program yang tertampil di bagian bawah layar dengan pilihan, seperti WordPad dan variasi game mulai tennis meja hingga tic-tac-toe. Sementara orang tua dapat memonitor program yang tampil di menu Programs. Asus membangun netbook EeePC MK90 tersebut dengan software editing foto Disney Pix, aplikasi manajemen media Disney Mix, browser Disney, dan email Disney. Disney Miz sendiri mirip seperti iTunes, dengan music, gambar, video dan shopping online ke situs Disney dengan pilihan dapat membeli film dan music Disney.


Sementara itu, browser dan email Disney memudahkan anak-anak untuk mengakses situs atau mengirim dan menerima email dan source yang terpercaya. Di browser Disney, tidak ada address bar, namun hanya tombol Favorites untuk navigasi situs. Orang tua juga dapat menambah alamat situs ke Favorites dengan mengklik tombol Parental Control dan masuk dengan password. Semua email dari source yang tidak dikenal akan masuk ke dalam filter dan membutuhkan password untuk melihatnya. Anak-anak hanya dapat mengakses program di menu Programs yang telah diinstal orang tua di system Windows XP netbook EeePC MK90 tersebut. Parental Control juga dapat digunakan untuk memonitor kapan dan berapa lama anak-anak menggunakan program di mini notebook EeePC MK90 tersebut. Selain itu, dapat digunakan juga untuk menutup program tertentu dengan jangka waktu yang telah ditentukan.

Netbook Asus EeePC MK90 tersebut dilengkapi dengan SSD 16GB, proteksi data ShockShield, dan keyboard anti air. Processor di dalam mini laptop Disney Netpal ini berupa Intel Atom N270, sedangkan RAM DDR2 1GB, display 8.9 inch, LED backlit dengan resolusi 1,024 x 600 piksel, namun sayangnya netbook ini bukan multimedia-friendly seperti Eee PC 1101HA. Fitur netbook Disney Netpal ini termasuk 3 port USB, port VGA, Ethernet jack, audio-out, Mic-in, multicard reader, dan webcam 0.3 megapiksel, system operasi Windows XP Home, dan koneksi 802.11 b/g/n. Untuk baterainya, netbook EeePC MK90 dapat bertahan hingga 5 jam, membuat bobot netbook ini menjadi 2.2 pound. Asus EeePC MK90 atau Disney Netpal ini dibandrol harga sekitar $349.99, dengan garansi 1 tahun.

Terkait

Description: Netbook Asus EeePC MK90 Disney Netpal Super Murah Rating: 4.5 Reviewer: Anonim ItemReviewed: Netbook Asus EeePC MK90 Disney Netpal Super Murah
Al
Mbah Qopet Updated at: 05.34

0 komentar:

Posting Komentar