Jumat, 25 Maret 2011

BBM Social Platform Versi Beta Sudah Siap Didownload


bbmResearch In Motion (RIM) baru mengumumkan bahwa layanan BlackBerry Messenger (BBM) Social Platform sudah tersedia dalam versi beta. Diluncurkan pertama kali saat BlackBerry DEVCON 2010, BBM Social Platform digadang-gadang akan menjadi inovasi RIM yang sukses.
BBM Special Platform adalah aplikasi yang mengijinkan developer untuk mengintegrasikan aplikasi mereka langsung dengan BBM menggunakan API yang baru. Dengan ini, RIM mebuka kesempatan bagi para developer untuk mengembangkan apilkasi yang lebih canggih lagi. Harapan RIM, akan bermunculan aplikasi multimedia, layanan berbasis-lokasi, game, hingga layanan VoIPyang hadir dengan pengalaman ala BBM.
Senang tapi bingung akan seperti apa jadinya nanti? Ini satu contohnya. Anggap Anda sedang bermain game multiplayer sambil BBM-an langsung di dalam game tersebut. Ketika Anda sudah selesai, Anda dapat membagi game tersebut dengan menggunakan fitur pada BBM Social Platform. Jadi, berbagi game, atau aplikasi apapun nanti, bisa dilakukan dengan lebih mudah. Bahkan, dengan BBM Social Platform ini, developer juga bisa membuat custom area di dalam BBM profile, yang mana dapat digunakan untuk menunjukkan pencapaian dan statistik game tersebut. Menarik bukan?
Nah, dengan adanya kabar bahwa BBM akan dibuat dalam versi Android dan iPhone, semoga RIM juga akan memasukkan fitur ini.
Apakah dengan ini BBM semakin menarik atau malah membosankan karena sudah bisa dinikmati di ponsel selain BlackBerry?

Terkait

Description: BBM Social Platform Versi Beta Sudah Siap Didownload Rating: 4.5 Reviewer: Anonim ItemReviewed: BBM Social Platform Versi Beta Sudah Siap Didownload
Al
Mbah Qopet Updated at: 03.21

0 komentar:

Posting Komentar